Sabtu, 24 Januari 2015

Pendakian Gunung Ciremai via Apuy

salam lestari

Gunung ciremai merupakan gunung tertinggi dijawa barat, yang mempunyai ketinggian 3078 mdpl. Sampai saat ini gunung ciremai masih aktif dan terus mengeluarkan asap belerang pada kawahnya.   Gunung ciremai memiliki banyak jalur pendakian via linggarjati, palutungan dan apuy.

Kali ini saya bersama teman saya ramdan mendaki gunung ciremai lewat jalur apuy, desa arga mukti, kec. argapura majalengka. Jalur apuy saya pilih karena jalur ini lah yang paling enak dan cepat dibanding jalur jalur yang lain.

perjalanan saya mulai dari sumedang-majalengka. dari majalengka ambil arah kiri pada bunderan mangga, lurus terus sampai terminal maja. sekitar kurang lebih 500 meter belok kiri ada jalan dimana ada petunjuk menuju wisata airterjun muara jaya jalan lurus terus sampai pada desa terakhir yakni argamukti. Desa ini memiliki keinggian 1204 mdpl. Pos pendakian berada dekat dengan balai desa, yang mana dikelola oleh dinas kehutanan.


pos pendakian

disini kita melakukan pendataan dan administrasi. untuk setiap orang dikenakan harga masuk 20 ribu rupuah. saya berangkat dari pos jam 23.00 malam, perjalanan pun saya mulai untuk menuju ke gerbang pendakian. perjalanan dapat ditempuh dalam waktu 45-60 menit. Disini terdapat pintu gerbang masuk, saung dan mushola yang bisa digunakan untuk camp. pada musim kemarau disinilah sumber air terakhir.

 gerbang masuk pendaki
 Saya memutuskan untuk tidur di sini, dan kami melanjutkan perjalanan jam 5.00 untuk menuju ke pos 1 (blok arban). jalan dari gerbang ambil ke arah kiri, dari sini  ke pos 1 (arban) sekitar 30-45 menit, jalan masih datar melewati semak-semak. para pendaki juga bisa menyewa pickup sampai ke pos 1. harga per orang sekitar 50 rb, sesuai nego. pos ini memiliki ketinggian 1614 mdpl. pada koordinat 06° 54’ 50.3” LS dan 108° 22’ 43.4” BT.

 pos 1 (blok arban) ke pos 2 (simpang lima)
dari blok arban ke pos 2 jalan sudah mulai nanjak. perjalanan dapat ditempuh sekitar 40-60 menit. pos ini berada pada ketinggian 1915 mdpl pada koordinat 06° 54’ 47.1” LS dan 108° 23’ 10.0” BT . Dipos ini dapat didirkikan tenda sekitar 3 tenda. Dipos ini ada terpal yang ditinggal kan pemiliknya, yang mana kondisinya masih bagus. 

pos 2 (simpang lima) ke pos 3 (tegal wasawa)
pos 3 ini berada pada ketinggian 2400 mdpl dan koordinat 06° 54’ 44.1” LS dan 108° 23’ 36.1” BT. perjalanan dapat ditempuh sekitar 45-60 menit. Pos ini dapat didirikan tenda sekitar 2 tenda dikarenakan tempatnya sempit.

pos 3 (tegal wasawa) ke pos 4 (tegal jamuju)
pos 4 (tegal jamuju) ini berada pada ketinggian 2600 mdpl dan berada pada koordinat 06° 54’ 33.4” LS dan 108° 23’ 46.9” BT. perjalanan dapat ditempuh sekitar 50-70 menit. tempatnya lebih luas dibanding pos 3 sehingga dapat didirikan tenda sekitar 4-5 tenda. 

pos 4 (tegal jamuju) ke pos 5 (sanghiang rangkah)
pos 5 (sanghiang rangkah) merupakan pos terluas dibanding pos pos yang lain, disini dapat didirikan tenda sekitar 10 tenda. pos ini berada pada ketinggian 2800 mdpl dan koordinat 06° 54’ 17.9” LS dan 108° 23’ 58.7” BT. dari pos 4 perjalanan sekitar 80-100 mnenit. 
pos 5

pos 5  (sanghiang rangkah) ke pos 6 (goa walet)
sebelum ke pos 6, pendaki akan menemui pertigaan dari jalur palutungan dan apuy. diatas pertigaan anda akan menemui 1 inmemoriam yang ada ditengah jalan.
pertigaan jalur palutungan apuy

pos 6 (goa walet) disini biasnya pada musim penghujan terdapat mata air dari rambesan goa, tetapi pada saat musim kemarau tidak ada sama sekali, sehingga pendaki mengambil air di gerbang pintu masuk. pos 6 ini berada pada ketinggian 2950 mdpl dan koordinat  06° 53’ 53.1” LS dan 108° 24’ 11.6” BT. Pos ini dapat didirikan sekitar 3- tenda. perjalanan dari pos 5 ke pos 6 sekitar 45-60 menit.
pos 6 (goa wallet)

pos 6 (goa wallet)- puncak
dari pos 6 kepuncak dapat ditempuh sekitar 30-45 menit melewati tanjakan curam. puncak gunung ciremai berupa sebuah tebing mengitari kawah yang mana angin biasanya berhembus kencang. dari puncak ciremay anda bisa mengitari puncak sekitar 2-3 jam. Dari puncak, gunung slamet dapat terlihat bila cuaca sedang bersahabat. selama perjalanan dari pos 6 ke pos 6 anda disambut edelweis yang begitu cantik. saat dipuncak banyak terdapat in memoriam para pendaki. 

kawah ciremai

1 komentar: